Pengenalan Tentang Jenis Serta Fungsi Dari Industri – Dihalaman ini kita akan membahas mengenai Industri secara lengkap tentang jenis dan fungsinya yang mungkin belum diketahui oleh orang banyak. Dimana industri merupakan suatu usaha pengolahan barang mentah, atau barang setengah jadi yang akan dikelola hingga menjadi suatu barang yang memiliki nilai tersendiri.
Selain dari pada itu, Industri juga sering di sebut sebagai kegiatan memproses atau mengolah barang dengan menggunakan sarana dan peralatan tertentu. Namun tahukah Anda menurut Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 3 Tahun 2014 tentang perindustrian, industri berarti seluruh bentuk kegiatan ekonomi yang mengolah bahan baku atau sumber daya industri, hingga menghasilkan barang yang mempunyai nilai tambah atau manfaat lebih tinggi, dimana jasa industri termasuk didalamnya.
Membahas mengenai Industri, berikut ini kita akan langsung masuk ketopik atau pembahasan utama mengenai berbagai jenis-jenis industri beserta dengan apa tujuan dari pembangunan industri. Nah, untuk Anda yang penasaran silahkan simak ulasan atau pembahasan ini hingga akhir dan jangan sampai ada yang terlewatkan.
Pengenalan Tentang Jenis Serta Fungsi Dari Industri
Tujuan dari kegiatan industri adalah untuk mendapatkan keuntungan bagi produsen. Barang jadi adalah barang hasil industri yang sudah siap pakai sebagai alat produksi. Contoh industri yang ada di Indonesia adalah industri pangan, tekstil, perbankan, dan masih banyak lagi.
Jenis-jenis Industri
Berikut Daftar 3 Jenis Industri Sebagai Berikut:
1. Industri Ekstraktif
Industri ekstraktif adalah industri yang menggunakan bahan baku yang diperoleh langsung dari alam.
2. Industri Non-ekstraktif
Industri non-ekstraktif adalah industri yang menggunakan bahan baku dari hasil-hasil industri lain. Contoh: industri pakaian jadi.
3. Industri Fasilitatif
Industri fasilitatif atau industri tersier adalah industri yang kegiatannya menjual jasa layanan, untuk keperluan orang lain. Contohnya seperti perbankan, perdagangan, angkutan, dan pariwisata.
Itulah 3 jenis dari Industri, untuk Anda yang ingin mengetahui apasih tujuan dari pembangunan Industri berikut ulasannya.
Adapun Berbagai Tujuan Atau Fungsi Dari Pembangunan Industri Sebagai Berikut :
1. Meningkatkan Efisiensi dan Produktivitas Industri
Dalam kawasan industri, infrastruktur seperti jalan raya, air, listrik, telekomunikasi dan lain-lain tersedia dengan lengkap dan terintegrasi. Fasilitas dan infrastruktur pendukung tersebut dapat digunakan oleh perusahaan untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas produksi, sehingga dapat mengurangi biaya produksi dan meningkatkan daya saing. Selain itu, dalam kawasan industri juga terdapat berbagai fasilitas penunjang lainnya, seperti perbankan, jasa konsultan, jasa transportasi dan logistik.
2. Meningkatkan Daya Saing Industri Nasional
Kawasan industri dapat memfasilitasi kolaborasi antar-perusahaan dan membentuk kemitraan antar-perusahaan. Hal ini dapat meningkatkan daya saing industri nasional karena perusahaan dapat berkolaborasi untuk mengembangkan produk dan meningkatkan kualitas produksi. Selain itu, kawasan industri juga dapat memberikan akses yang lebih mudah bagi perusahaan untuk melakukan kegiatan ekspor-impor, sehingga dapat membuka peluang pasar yang lebih luas.
3. Peningkatan Lapangan Kerja
Kawasan industri dapat menyerap tenaga kerja lokal sehingga dapat meningkatkan lapangan kerja dan memperbaiki tingkat pengangguran di daerah sekitarnya. Seiring dengan meningkatnya jumlah perusahaan yang beroperasi di kawasan industri, maka kebutuhan akan tenaga kerja juga akan meningkat. Hal ini akan memberikan peluang bagi masyarakat setempat untuk mendapatkan pekerjaan.
Nah, mungkin itulah informasi singkat yang bisa kami beritahukan mengenai berbagai macam Pengenalan Tentang Jenis Serta Fungsi Dari Industri, untuk itu cukup sampai disini dulu dan semoga bisa bermanfaat.